Headlines News :
Home » » Tidak Berkerudung, Paspor Wanita Iran Bisa Dicabut

Tidak Berkerudung, Paspor Wanita Iran Bisa Dicabut

Written By ASEP KUMIS on Selasa, 11 Oktober 2011 | 10/11/2011 04:09:00 AM



 
Seorang anggota parlemen Iran Ahad (10/10/2011), dikabarkan meminta pemerintah agar mencabut paspor wanita yang melanggar peraturan berhijab.

Menurut Muhammad Taghi Rahba, pemerintah sekarang ini memberi lampu hijau terhadap pelanggaran aturan berkerudung, sementara polisi gagal menegakkan peraturan tersebut.

Rahbar mengatakan, dalam surat yang ditandatangani oleh 236 anggota parlemen Iran dan ditujukan kepada kabinet, mereka meminta agar pemerintah menindak tegas para pelanggar peraturan berhijab.

"Pemerintah kami tercinta tidak memberi perhatian pada surat yang dikirimkan oleh wakil rakyat, tapi memberi lampu hijau terhadap pelanggaran berkerudung," kata Rahba.

Pelanggaran terhadap aturan berhijab saat ini, dinilai Rahba lebih parah dibandingkan saat kelompok reformis pimpinan Presiden Muhammad Khatami berkuasa.

Televisi pemerintah juga ditudingnya punya andil dalam masalah ini, karena dianggap kurang mendorong wanita untuk mematuhi peraturan tersebut.

"Saya tidak tahu seperti apa otak pengelola televisi pemerintah itu, yang menayangkan program-program bodoh," kata Rahba, seperti dikutip Alarabiya.

Polisi moral Iran, kadang-kadang melakukan operasi di kota-kota besar untuk merazia para wanita yang tidak mengenakan kerudung sesuai peraturan.

Situs IranStar baru-baru ini mengajak wanita Iran untuk melepaskan kerudungnya sejenak setiap hari Kamis, sebagai bentuk protes terhadap penindasan hak-hak perempuan di Iran.*

Keterangan foto: Polisi moral Iran menangkap wanita yang dianggap tidak mengenakan kerudung sesuai peraturan.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Copas 4 Islam - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template