Selasa(24/1) siang mendadak kantor Majelis Ulama Indonesia(MUI)pusat didatangi oleh sejumlah ulama madura dan MUI Jawa Timur terkait masalah Syiah di Sampang, Madura.
Mereka menceritakan duduk persoalannya yang benar, bahwa persoalan di Sampang bukan persoalan konflik keluarga.
Menurut Rois Alhukuma', syiah itu bahaya dan sesat, karena membolehkan taqiyyah(berbohong). “Karena dalam Syiah berbohong adalah wajib. Semakin banyak taqiyyah semakin tinggi derajatnya,” tegas Ustadz Rois AlHukuma', mantan pengikut Syiah kepada para wartawan kemarin, (24/01) di Kantor MUI Pusat.
Menurut Ketua MUI Pusat KH. Ma’ruf Amin selama ini MUI Pusat memang kekurangan dalam data-data lapangan mengenai kesesatan Syiah, tapi hari ini banyak mendapatkan data dan fakta yang berharga dari MUI Jatim. “Dan hari ini (kemarin, red.) MUI Jatim telah memberikan data-data yang berharga,” tegasnya.
Beliau mengatakan semoga dalam satu minggu ini sudah didapatkan keputusan, karena selama ini MUI hanya butuh data lapangan. “Kita harapkan Minggu depan.” pungkasnya.
Semoga MUI tidak hanya memutuskan hanya syiah saja yang sesat, karena masih banyak aliran-aliran yang sesat di luar Syiah. Kita tunggu saja fatwa MUI
ini.
http://www.eramuslim.com/berita/foto/ma-ruf-amin-mui-akan-mengeluarkan-fatwa-syiah-sesat.htm
Home »
Berita untuk Muslim
» MUI akan mengeluarkan fatwa Syiah Sesat
MUI akan mengeluarkan fatwa Syiah Sesat
Written By ASEP KUMIS on Jumat, 27 Januari 2012 | 1/27/2012 07:00:00 AM
Related articles
- Band Tengkorak dan Komunitas Salam Satu Jari tolak kehadiran Iblis Lady Gaga
- Gara-Gara Nama Batal ke Amerika, Padahal Robotnya Juara
- Habib Rizieq : Imam Ghazali menganjurkan gunakan kekuatan untuk nahi munkar tanpa izin penguasa.
- Alkitab Perjanjian Baru dari New American Bible Akan Kembali Di Revisi
- Film baru hollywood gambarkan yesus lahir karena ibunya diperkosa
- Ashriyanti Samuda Nabi baru dari maluku
Label:
Berita untuk Muslim